Melalui Ops Bina Waspada, Polres Sumbawa Lakukan Binluh Tentang Radikalisme

    Melalui Ops Bina Waspada, Polres Sumbawa Lakukan Binluh Tentang Radikalisme

    Sumbawa NTB - Dalam rangka melaksanakan operasi Bina Waspana Rinjani 2022, Polres Sumbawa Polda NTB melaksanakan bimbingan dan penyuluhan (Binluh) kepada masyarakat guna mengantisipasi penyebaran radikalisme pada masyarakat, Selasa (09/08/22) pagi.

    Kali ini, kegiatan yang belangsung di Desa Kukin Kecamatan Moyo Utara Kabupaten Sumbawa tersebut dihadiri oleh Kepala Desa, Para Tokoh, serta para peserta Binluh.

    Dalam kegiatan binluh tersebut personel Operasi Bina Waspada memberikan himbauan dan pemahaman kepada masyarakat tentang bahaya paham radikalisme dan terorisme serta memberikan edukasi kepada masyarakat agar tetap menaati protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 karena hingga saat ini pemerintah masih terus berupaya untuk mencegah penyebaran covid-19.

    Kapolres Sumbawa AKBP Henry Novika Chandra S.I.K, MH., melalui Kasi Humas Akp Sumardi S.Sos menerangkan melalui Operasi Bina Waspada ini Kepolisian berharap masyarakat dapat senantiasa waspada terhadap paham radikalisme serta tetap berpegang teguh terhadap NKRI.

    Kasi Humas menyebutkan dalam setiap kegiatan, pihaknya selalu mengutamakan cara-cara yang humanis dan edukatif sehingga masyarakat dapat menerima himbauan dengan baik dan lancar.

    “Untuk cara bertindak dari Ops Bina Waspada ini dengan mengedepankan pembinaan, penyuluhan dan himbauan baik secara berkelompok maupun door to door kepada masyarakat maupun obyek lainya, " Ujar Kasi.

    Tambahnya, Operasi Bina Waspada Rinjani 2022 ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran kepada masyarakat dalam rangka mencegah paham radikalisme anti pancasila, terorisme untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. (Adb)

    sumbawa
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Bentuk Kepedulian, Bhabinkamtibmas Rhee...

    Artikel Berikutnya

    Laksanakan Anjangsana, Polwan Polres Sumbawa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami