Sambut Hari Polantas Ke-67, Polres Sumbawa Laksanakan Bhakti Sosial Donor Darah

    Sambut Hari Polantas Ke-67, Polres Sumbawa Laksanakan Bhakti Sosial Donor Darah

    Sumbawa NTB - Polres Sumbawa Polda NTB bekerja sama dengan PMI Kabupaten Sumbawa melaksanakan bakti sosial donor darah dalam rangka memperingati Hari Polisi Lalu lintas, Kamis (15/09/22) pagi.

    Donor darah ini dilaksanakan seluruh anggota Polres Sumbawa yang memenuhi syarat untuk mendonorkan darahnya.

    Kapolres Sumbawa AKBP Henry Novika Chandra S.I.K, MH., mengatakan bakti sosial donor darah dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Polantas Bhayangkara ke-67 ditahun 2022, dirinya menjelaskan bakti sosial ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan empati Polri kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan darah. 

    "Satu kantong darah dapat menyelamatkan 3 nyawa, semoga dengan dilaksanakannya donor darah oleh personel Polres Sumbawa dapat menolong banyak masyarakat yang membutuhkan." Ucap Kapolres.

    Dilokasi berbeda Kasat Lantas Polres Sumbawa Iptu Samsul Hilal, SH menuturkan Dalam rangka menyambut Hari Polantas Bhayangkara ini, selain donor darah pihaknya juga melaksanakan bakti sosial lain nya.

    Dengan dilaksanakan nya kegiatan kegiatan sosial di tengah masyarakat, diharapkan Polres Sumbawa dapat lebih dekat dengan masyarakat. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Buer Serahkan Bansos untuk Pedagang...

    Artikel Berikutnya

    Cegah PMK, Bhabinkamtibmas Desa Pukat Kecamatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kodim 1710/Mimika Terima Wasev Bidang Bakti TNI TA 2024 Dari Sterad
    Polsek Empang Evakuasi Penemuan Mayat Pria Lansia, Korban Ditemukan Meninggal Di Rumahnya
    Anggota Polsek Maluk Hadiri Pemakaman Jenazah Korban Tenggelam di Pantai Lawar

    Ikuti Kami